BULIR-BULIR EMBUN
(Kumpulan Puisi 2.0)

Penulis:
Dra. ENDANG SUDARMINI

Editor:
Drs. Hariyanto
Mukminin, M.Pd.

Penyelaras Akhir :
Aèf Gautama Putra

Desain dan Layout:
Embun Media
Allright reserved ©2023
Hak cipta dilindungi undang-undang pada penulis

Cetakan Pertama, April 2023

Jumlah halaman:
xiv + 52: 14,8 x 21 cm

ISBN :

Diterbitkan:
CV. Kamila Press Lamongan
Jalan Ahmad Yani Ds. Tlanak RT.004/RW.003
Kec. Kedungpring-Lamongan 62272
Email: kamilapresslamongan24@yahoo.com
gusmukminin@gmail.com
WA: 0813 3094 4498

Isi Buku: PUISI YANG BISA MENJADI KISAH BAK DIARY

Buku Tunggal Bulir-Bulir Embun kumpulan Puisi 2.0 karya Endang Sudarmini adalah karyanya yang dipersembahkan untuk peringatan kelahiran penulisnya. Ada 50 puisi di dalamnya, yang khusus berbentuk puisi 2.0 dengan ciri khasnya tersusun tidak lebih dari 20 kata di luar judul. Fokus pada satu obyek tertentu, baik obyek nyata maupun abstrak dan menggambarkan dengan cara menggabungkan antara logika dan rasa.
Ciri puisi seperti ini menjadikan puisi seperti sebuah cerita atau deskripsi atas satu benda atau obyek tertentu. Dalam buku ini banyak obyek yang merupakan kenangan masa lalu tentang rumahnya di pinggir sungai Kapuas, saat masa kecil termasuk dalam Lomba Berenang, hingga kisahnya terkini tatkala takdir menjadikan penulisnya lemah da sakit. Seperti penulis pada umumnya, di saat kondisi badan yang lemah biasanya akan muncul karya yang kebetulan saat ini berupa puisi 2.0.
Seperti penuturan penulisnya bahwa buku ini hasil perenungan terhadap ujian Allah, menikmati rasa yang tidak menentu dalam kondisi lemah, saya harus bangkit dan kenangan pahit ini harus menjadi manis semanis madu dalam bentuk puisi 2.0. Dengan ciri puisi 2.0 yang secara praktis tidak lebih 20 kata, maka judul-judul puisi ini benar-benar menceritakan kisahnya seperti buku harian, tatkala di tepi pantai, di tepi sungai, tatkala sedih, tatkala bahagia dengan bahasa yang halus dan indah.

Semoga puisi 2.0 seperti ini sanantiasa mendapat tempat di hari para pembaca.

Hariyanto
Editor/Tim Pengembang Puisi 2.0 Jawa Timur

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *